Saturday, July 7, 2012

Pengobatan Kanker dengan Menggunakan Pisau Photon


Bicara pengobatan penyakit kanker, hal yang perlu diperhatikan antara lain adalah dampak terhadap jaringan-jaringan normal di sekitar tumor.
Kini telah hadir metode pengobatan kanker canggih di dunia medis yaitu pisau photon. Dinamakan pisau karena sistem pengobatan canggih ini menggunakan sistem meteran tingkat tinggi dengan teknik pisau yang diarahkan tepat pada posisi tumor secara akurat dengan tampilan tiga dimensi.

Pisau ini menggunakan energi photon yang dapat menyesuaikan secara otomatis berdasarkan letak dan ukuran lesi, posisi, serta kedalamannya. Sistem ini membuat energi radiasi tertuju sampai ke kedalaman lesi sehingga membuat sel-sel jaringan edema dan nekrosis mati yang kemudian diserap, didekomposisi lalu diekskresikan oleh jaringan normal sekitarnya.

Seorang WNI berusia 68 tahun menderita kanker paru-paru primer. Karena usianya yang lanjut, dirinya sudah tidak bisa menahan operasi. Di paru-paru bagian kanannya juga terdapat tumor berukuran 3,5 cm x 3 cm. Kondisinya kian parah karena emfisema, fungsi paru-paru melemah. Mei lalu, dia putuskan menjalani pengobatan metode pisau photon. Kini, tumor paru-parunya sudah divonis hilang.

Karena hasilnya sangat baik, dia kemudian menganjurkan kepada saudaranya yang menderita nasopharyngeal carcinoma atau CA karsinoma nasofaring. Penyakitnya menyebabkan setiap pagi mengalami retraksi darah (keluar darah saat menarik cairan lendir di saluran hidung), tinnitus (telinga berdengung), sakit kepala, dan gejala lainnya. Dari leher bagian kanan dapat terlihat pembengkakan getah bening dengan tekstur yang keras. Setelah kurang lebih sebulan menjalani metode pisau photon, saudaranya kian pulih.

Metode pisau photon unggul karena mampu mengganti pisau bedah atau sinar penghancur lesi sehingga pasien tidak mengalami rasa sakit, tidak berdarah, dan tidak memerlukan anestesi atau obat bius. Photon efektif untuk melindungi jaringan trauma di sekitarnya sehingga dapat mengurangi beban psikologis pasien.
Metode pisau photon ini juga lebih akurat, terutama di lokasi tumor yang sangat mengancam jiwa. Pengobatan ini lebih dianjurkan dilihat dari segi kedalaman pengobatan, pengalokasian yang tepat, faktor keamanan, minimnya kerusakan jaringan sekitarnya, serta efek samping yang hampir tidak ada.

Sumber: 
shvoong.com

No comments:

Post a Comment